![]()
buser24jam.com | Berau – Kalimantan Timur-Proyek drainase yang berlokasi di Jalan Tajuk Kesuma RT 01, Kelurahan Gunung Tabur, Kecamatan Gunung Tabur, Kabupaten Berau, diduga dikerjakan asal jadi dan tidak sesuai dengan Rencana Anggaran Pelaksanaan (RAP).
Berdasarkan hasil pantauan awak media bersama LSM antikorupsi di lapangan, ditemukan sejumlah titik pekerjaan yang sudah mengalami kerusakan, hancur, dan terkesan tidak rapi, meski proyek tersebut belum lama dikerjakan. Kondisi ini menimbulkan dugaan kuat bahwa kualitas pekerjaan tidak sesuai dengan spesifikasi teknis yang seharusnya.
Dari papan informasi proyek yang terpasang di lokasi, kegiatan tersebut merupakan Pembangunan Sistem Drainase Perkotaan di bawah naungan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Berau, dengan sumber dana APBD-P Tahun 2025. Namun fakta di lapangan justru memperlihatkan hasil pekerjaan yang dinilai jauh dari kata maksimal.
Awak media dan LSM antikorupsi telah mencoba melakukan konfirmasi ke pihak dinas terkait pada Rabu (24/12/2025). Namun sangat disayangkan, tidak satu pun pihak dinas yang bersedia memberikan keterangan, bahkan untuk sekadar menyebutkan nama Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) yang bertanggung jawab atas proyek tersebut.
Ironisnya, menurut pengakuan internal yang ditemui, sejumlah pegawai dinas mengaku tidak mengetahui siapa PPK proyek tersebut, sehingga menimbulkan dugaan adanya sikap tertutup dan tidak transparan dari pihak pelaksana maupun pengawas kegiatan.
Sikap tersebut memunculkan dugaan bahwa pihak dinas enggan dikonfirmasi oleh media dan LSM, hingga terkesan “lempar tangan” terhadap proyek yang menuai sorotan publik.
LSM antikorupsi meminta Inspektorat Kabupaten Berau, BPK, serta Aparat Penegak Hukum (APH) untuk segera turun tangan melakukan audit dan pemeriksaan menyeluruh, baik terhadap kualitas pekerjaan maupun administrasi proyek tersebut.
Hingga berita ini diterbitkan, pihak Dinas PUPR Kabupaten Berau maupun pelaksana proyek belum memberikan klarifikasi resmi terkait dugaan pekerjaan asal jadi tersebut.(Fendy)
