![]()
Buser24jam com. Suka Makmue – Sebanyak 68 orang Buruh Harian Lepas (BHL) CV.Holi Palma Gampong Rantau Selamat Kecamatan Tadu Raya Kabupaten Nagan Raya, melakukan tes urine yang perdana sesuai dengan MoU dengan Pemkab setempat.
Kegiatan tes urine terhadap 68 orang BHL CV.Holi Palma tersebut, berlangsung Kamis (22/1/2026) di Halaman CV.Holi Palma Gampong Rantau Selamat Kecamatan setempat.
KTU CV.Holi Palma Nidar Harun mengatakan, bahwa perusahaan yang bergerak bidang brondolan sawit tersebut, melakukan tes urine bagi seluruh tenaga kerjanya, guna untuk mendeteksi adanya zat-zat seperti ganja, kokain, amfetamin, opiat serta zat lainnya yang sejenis narkoba.

Selain itu kata Nidar Harun, tujuan tes urine bagi narkoba juga untuk mendeteksi zat narkotika atau obat obatan terlarang dalam tubuh seseorang, ungkapnya.
Dia juga menegaskan bahwa, untuk terciptanya BHL di perusahaannya itu yang bersih dari narkoba dan profesional itu, pihaknya mendukung langkah Pemkab Nagan Raya dalam rangka tes urine yang perdana dilakukan di perusahaan yang bergerak bidang brondolan sawit tersebut.
Oleh karena itu, jika dalam tes urine tersebut ada BHL yang positif narkoba, maka pihaknya akan melakukan pembinaan bahwa akan dilakukan rehabilitasi terhadap BHL yang positif narkoba tersebut.
Perusahaan tidak akan memperkejakan BHL yang positif narkoba, karena dapat menganggu kenyamanan bagi lingkungan perusahaan, tukas Nidar Harun.
Sementara itu, Bupati Nagan Raya Dr.Teuku Raja Keumangan,SH,MH melalui Plt Kadis Nakertrans Said Mudhar,M.P.D,.MM menyebutkan, tes urine yang dilakukan bagi BHL CV.Holi Palma itu, merupakan MoU Pemkab Nagan Raya dengan sejumlah perusahaan yang beroperasional dalam wilayah itu, dengan harapan dapat terwujudnya pekerja yang bersih dari narkoba dan terciptanya pekerja yang profesional.
Dengan kerja sama Labkesda Dinas Kesehatan Kabupaten Nagan Raya, tes urine perdana perdana dilakukan di CV.Holi Palma, serta akan disusul oleh perusahaan lain dengan jadwal masih dirahasiakan, ujar Said Mudhar.
Tes urine yang dilakukan itu,juga sebagai upaya memeriksa apakah seseorang menggunakan narkoba atau tidak, serta memantau penggunaan narkoba pada individu yang sedang dalam proses rehabilitasi.
Disamping kata Said Mudhar, tes urine yang dilakukan itu, juga untuk mendukung program pencegahan penyalahgunaan narkoba, serta memastikan keselamatan kerja atau keselamatan publik, dan tenaga kerja bebas dari pengaruh Narkoba jelasnya.
Selanjutnya tegas Said Mudhar, bahwa Pemkab Nagan Raya melalui Disnakertrans, akan melakukan evaluasi seluruh tenaga kerja di perusahaan dalam Kabupaten itu, agar sesuai dengan aturan dan undang-undang yang berlaku, sehingga tidak ada yang merugikan dalam melakukan aktivitas sehari hari.
Tenaga kerja terlindungi hak dan kewajiban sebagai tenaga kerja sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku dan perusahaan tidak merugikan dalam berinvestasi di kabupaten Nagan Raya.
Untuk itu, Said Mudhar berharap kepada pimpinan CV.Holi Palma tersebut, jika dalam tes urine itu ada karyawan yang positif narkoba, supaya dapat dilakukan pembinaan serta langkah yang baik untuk selanjutnya atau melaksanakan sesuai yang di atur dalam peraturan perusahaan l.
Dia juga menambahkan, dengan dilakukan tes urine oleh tenaga medis Labkesda Dinas Kesehatan tersebut, juga sebagai upaya untuk peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD), pungkasnya.
Dalam kegiatan tes urine bagi BHL CV.Holi Palma itu, juga dikawal langsung oleh personil Polres Nagan Raya, serta para ASN dari Disnakertrans Kabupaten setempat.
Sebagai mana instruksi Bupati Nagan Raya pada Dinas tenaga kerja dan transmigrasi kabupaten Nagan untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) kabupaten Nagan Raya
Pada hari ini di laksanakan pemeriksaan tes urine tenaga kerja pada perusahaan
Selanjutnya akan di laksanakan ke perusahaan yang lain di kabupaten Nagan Raya secara mendadak dan periodik.
